Cara Mencuci Pakaian Agar Awet dan Tidak Pudar Warnanya

Cara Mencuci Pakaian Agar Awet dan Tidak Pudar Warnanya
Memiliki baju yang selalu tampak baru tentu adalah sesuatu yang kita harapkan. Seringkali pakaian kita yang sudah tidak baru lagi memiliki warna yang terlihat lebih kusam, serat kain menjadi lebih kasar, bahkan ada yang sobek sana sini.
Hal yang perlu kita perhatikan adalah tidak jarang pakaian kita jadi tampak kusam karena cara mencuci kita yang salah, sehingga merusak pakaian kesayangan kita.

Inilah cara mencuci pakaian agar awet dan tidak pudar warnanya.

  1. Jangan terlalu lama merendam pakaian kotor di dalam air.
  2. Hindari menggunakan sikat pada pakaian dengan bahan yang lembut, agar pakaian tidak menjadi kasar/mbradul. Kalaupun harus memakai sikat untuk noda membandel, pakailah sikat dengan bulu sikat yang lembut, agar kain tidak rusak.
  3. Pisahkan pakaian yang mudah luntur.
  4. Saat akan mencuci, anda bisa membalikkan pakaian anda sehingga bagian luar pakaian ada di dalam dan bagian dalam berada di luar. Tujuannya agar bagian luar pakaian tidak saling bergesekan secara laangsung yang bisa membuat warna pakaian mudah pudar.
  5. Jika anda memakai mesin cuci, jangan mengisi penuh mesin cuci, tetapi sisakan ruang yang cukup, agar pencucian lebih optimal. Sesuaikan dengan kapasitas mesin cuci anda.
  6. Lakukan pengaturan pencucian pada mesin cuci sesuai dengan bahan pakaian yang akan di cuci.
  7. Di akhir proses pencucian , berikan pelembut pakaian, agar pakaian anda tetap lembut dan harum.
  8. Lakukan penjemuran di terik matahari dengan posisi bagian luar pakaian ada di dalam dan sebaliknya agar warna pakaian anda tidak cepat memudar.
  9. Setrikalah pakaian anda ketika pakaian anda sudah benar - benar kering.
  10. Simpanlah pakaian anda di lemari pakaian yang kering dan tidak lembab.
  11. Segera cuci pakaian anda ketika telah kotor atau terkena noda agar kotoran tidak membandel. Kotoran yang sudah membandel biasanya memerlukan  penanganan yang sedikit lebih "berat", Sehingga justru bisa merusak kecerahan warna dan kelembutan pakaian.
Demikianlah sedikit tips cara mencuci agar pakaian anda tetap awet dan tampak seperti baru. Jika anda tinggal di sekitar Maguwoharjo, Depok Sleman, dan tidak memiliki cukup waktu untuk mencuci pakaian kotor anda, kami Aniah Laundry akan membantu anda.

Comments